KH. Ali Maksum  merupakan nama jalan yang berada di perbatasan Kota Yogyakarta dengan Kabupaten Bantul. Jalan ini terlatak di dua kecamatan, yaitu Kecamatan Sewon dan Kecamatan Mantrijeron. Sebagai penanda utama jalan ini adalah Panggung Krapyak atau Kandang Menjangan, Pondok Pesantren Al-Munawwir, Madrasah Aliyah (MA) Ali Maksum, Madrsah Tsanawiyah (MTs) Ali Maksum, Sekolah Menengah Atasm (SMA) Ali Maksum, Sekolah Menengah Pertama (SMP) Ali Maksum, Bank BPD Syariah Kantor Kas Krapyak, Bank BRI Kantor Kas Krapyak, dan banyak pusat fasilitas umum lain.

Nama KH. Ali Maksum diambil dari nama Pengasuh Pondok Pesantren Krapyak Yogyakarta yang didirikan oleh KH. M. Moenawwir. KH. Ali Maksum merupakan menantu sekaligus penerus KH. M. Moenawwir. Di bawah kepemimpinan KH. Ali Maksum, Pondok Pesantren Krapyak terus berkembang. Saat ini, selain pondok pesantren, telah berdiri beberapa lembaga pendidikan formal, baik yang berafiliasi ke Kementerian Agama RI (MTs dan MA) maupun yang berafiliasi kepada Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI (SMP dan SMA).

Jalan KH. Ali Maksum merupakan pusat kuliner murah, khususnya kuliner bagi pelajar dan mahasiswa. Bagi yang mengenal betul jalan ini, pasti akan menemkan warung makan dengan harga sangat murah. Satu kali makan nasi lengkap dengan sayur dan lauk plus es teh atau es jeruk, bisa didapatkan dengan harga 6-7 ribuan. Ini belum seberapa, aktivitas perkulineran ini sangat meningkat pada bulan puasa.

Bulan Ramadan merupakan puncak kegiatan di Jalan KH. Ali Maksum. Pada soreh hari, menjelang berbuka puasa, Jln. KH. Ali Maksum akan dipenuhi para santri dan masyarakat yang berbelanja kebutuhan berbuka puasa yang dijajakan masyarakat di sepanjang jalan. Pada saat itu, suasana Jln. KH. Ali Maksum berubah laksana pasar dadakan. Keramaian lain akan terjadi pada hari besar Islam, haul, atau peristiwa penting lain. Jika yang terakhir ini terjadi, biasanya jalan raya akan macet dan terpaksa ditutup oleh polisi.


Lihat Peta Lebih Besar


Label:

 
>